Kamis, 04 Desember 2014

Sebuah Renungan di Hari Tanah Sedunia 2014


Sebuah Renungan di Hari Tanah Sedunia 2014: What Will You Give to Soil When Soil Gave You Everything?

Adakah diantara kalian yang mengetahui tanggal apakah ini ? Apakah hanya sekedar tanggal 5 yang tak ada artinya atau hanya tanggal 5 seperti bulan-bulan lainya? 


Kembalinya tanggal 5 di bulan Desember ini memiliki arti penting untuk umat manusia. Kenapa ? Ya… Angka ini bukan sekedar angka biasa, bukan sekedar angka yang tertempel pada kalendar, tapi angka ini merupakan tanggal untuk memperingati Hari Tanah Sedunia. Semestinya kita ikut memperingati hari tanah, karena tanah merupakan sumber kehidupan bagi manusia, merupakan tempat berpijaknya kaki makhluk hidup, bahkan didalam kitab suci Al-Qur’an dijelaskan pula bahwa manusia berasal dari tanah dan kembali padanya (tanah). Sering manusia menyepelekan keberadaan tanah, menganggap tanah sebagai sesuatu yang tak penting dan tak dianggap, bahkan terkadang akan melupakan apa saja yang telah diberikan tanah kepada kita umat manusia.

Bagaimana peran tanah kepada kalian? Lantas bagaimana perilaku kalian terhadap tanah? 

Tanah telah memberikan banyak hal kepada manusia… 
Tumbuhan yang diambil oleh manusia, dijual, dan dijadikan sebagai bahan pangan… merupakan salah satu hasil dari tanah, tanah yang membuatnya berdiri tegak, selain itu tanah merupakan salah satu sumber nutrisi bagi tumbuhan. Bersyukurlah manusia karena keberadaan tanah membuat pangan selalu tersedia…

Tanpa tanah, bagaimana manusia dapat hidup dengan tenang, dengan pangan yang tercukupi? Tidak… mustahil untuk dilakukan.
Bagaimana dengan kalian? Apa yang telah kamu berikan kepada tanah, ketika tanah memberikanmu segalanya?

Memperingati hari tanah ini salah satu cara untuk meningkatkan rasa simpati kita terhadap tanah, terhadap keberadaan tanah, dan menyadarkan manusia bahwa tanah telah mengabdi kepada kita dan memberikan begitu banyak manfaat langsung maupun tak langsung kepada kita. Maka dari itu, sebaiknya kita mengkoreksi diri dari hal terkecil mengenai tanah, berikanlah sesuatu yang terbaik untuk tanah, jangan menyia-nyiakan tanah, dan jagalah tanah sebagaimana kalian menjaga diri kalian sendiri.

“What Will You Give to Soil When Soil Gave You Everything?”

0 komentar:

Posting Komentar